Tren Pertumbuhan Pendapatan Industri Media dan Hiburan

Author : Admin
Tren Pertumbuhan Pendapatan Industri Media dan Hiburan

Tren Pertumbuhan Pendapatan Industri Media dan Hiburan

Pendapatan Industri Media & Hiburan Secara Global

 

 

Sumber : Pricewaterhouse Cooper (PwC), 2019

 

 
 
 
 

Penulis: Yosepha Pusparisa

 

Hasil riset PricewaterhouseCoopers (PwC) mengungkapkan tren pendapatan industri media dan hiburan global terus mengalami kenaikan sejak 2014 hingga 2018. Bahkan, diprediksi hingga 2023 pendapatan industri ini akan terus bertambah dalam skala global.

Dalam aporan PwC yang berjudul “Global Entertainment & Media Outlook 2019-2023”, industri media dan hiburan mengantongi US$ 1,7 triliun atau Rp 23.830 triliun di 2014. Angkanya naik 24% menjadi US$ 2,1 triliun setara dengan Rp 29.440 triliun pada 2018. Dalam lima tahun ke depan pendapatannya diproyeksikan dapat menyentuh angka US$ 2,6 triliun atau Rp 36.450 triliun (kurs Rp 14.019/US$).

 

Perubahan zaman dan cepatnya perkembangan media memicu konsumen merasakan dan mengendalikan pengalamannya. Mereka melakukannya dengan memanajemen konsumsi media melalui telepon pintar dan memperluas cakupan perangkatnya. Contohnya, pemanfaatan rumah pintar dan mobil yang terkoneksi dengan digital.